Belajar Cara Mengembangkan Diri untuk Mendongkrak Nilai Jual

Dalam dunia Komputer, Smartphone,
maupun perangkat Gadged lainnya tentu Anda pernah mendengar kata Upgrade bukan?

Sekilas: Upgrade
merupakan proses untuk mengubah komponen Perangkat Keras (hardware) maupun
Perangkat Lunak (software) dari tingkat yang rendah ke tingkat yang lebih
tinggi dari sebelumnya.Tentu maksud dan tujuan dari upgrade ini adalah untuk
meningkatkan kemampuan, performa, kinerja maupun kapasitas terhadap komponen hardware
maupun software yang kita gunakan.

Postingan
kali ini, tidak akan secara khusus membahas upgrade komputer, melainkan beberapa cara mengembangkan diri agar terus menerus memiliki kekuatan, kemampuan maupun
mengembangkan bakat yang kita miliki.Ketahuilah bahwa pikiran kita adalah
komputer yang tercanggih didunia. Untuk membuatnya lebih maksimal baik dalam
urusan kemampuan maupun kapasitas, pikiran maupun diri kita juga memerlukan
upgrade.

 

Cara yang wajib dilakukan untuk Mengembangkan Diri:

 

 

Mempelajari hal-hal baru, ini
merupakan cara terbaik untuk upgrade diri kita. Dengan mempelajari hal-hal
baru, kita semakin banyak tahu tentang sesuatu yang baru. Hal-hal baru
tidak harus yang luar biasa namun yang biasa juga perlu untuk ktia
ketahui.
Dengan mempelajari hal-hal baru disekitar kita, akan semakin meningkatkan
pengetahuan kita. Mempelajari hal-hal baru juga akan semakin memudahkan
kita untuk menerima dan mengikuti setiap perubahan yang terjadi, karena
kita mudah menyesuaikan diri.
Mengembangkan bakat yang dimiliki,
bakat yang kita miliki tidak akan bermanfaat jika tidak dikembangkan. Anda
tentu pernah mendengar seseorang yang memiliki bakat seni atau apapun yang
hanya dipendam sendiri tanpa pernah mau mengembangkan akan tenggelam bersama
perubahan.
Seorang pemain bola profesional tentu bisa berhasil ketika ia
berusaha untuk mengembangkan bakat yang ia miliki, cara yang dilakukan
adalah berlatih, berlatih, berlatih dan mencoba terus menerus serta
pantang menyerah.
Menyalurkan Energi kearah yang Positif,
energi yang kita miliki terdiri dari dua jenis yaitu positif dan negatif. Keduanya
harus seimbang agar kehidupan kita dapat memiliki arti.
Energi yang kita
miliki harus disalurkan kearah positif, jangan sekali-kali disalurkan
untuk hal negatif. Banyak contoh hal positif misalnya, membantu sesama
yang memerlukan, kerja bakti dilingkungan, aktif dalam kegiatan amal dan
masih banyak lagi.

 

Manfaat apa saja sih yang kita peroleh:

Meningkatkan kesehatan, berbagai
penelitian yang dilakukan oleh para ahli telah menyimpulkan bahwa pikiran
mempengaruhi kesehatan. Seseorang yang memiliki pikiran yang positif lebih
sehat dibandingkan orang yang selalu berpikir negatif.

 

Pikiran kita
menjadi kunci kekuatan yang wajib kita pelihara agar tidak salah arah. Penelitian
lain menunjukan bahwa berpikir negatif mudah membuat seseorang stres dan
stres adalah pemicu timbulnya berbagai macam penyakit.
Lakukan dan
terapkan, Let’s Upgrade Yourself supaya terhindar dari penyakit yang
berasal dari pikiran Anda sendiri.
Meningkatkan kekuatan mental, dengan
upgrade diri kita secara otomatis akan meningkatkan kekuatan mental kita. Diperlukan
mental yang kuat untuk dapat meraih sukses.
Orang yang memiliki mental
yang kuat tentu akan mampu bertahan menghadapi dan menyelesaikan masalah
selain itu lebih tangguh.  Jika
mengalami kesalahan, hanya orang yang bermental kuat yang mampu untuk
bangkit pada saat mengalami keterpurukan.
Tingkatkan kekuatan mental Anda
dengan cara belajar hal-hal baru, meningkatkan kualitas pikiran Anda
dengan . “Let’s Upgrade Yourself”
Meningkatkan performa kerja, orang
yang mengupgrade dirinya secara terus menerus akan memiliki performa kerja
yang maksimal. Akan sangat berbeda dengan orang yang cenderung merasa
telah mapan dan bertahan dengan keadaannya sekarang yang selalu merasa
mampu tanpa mau belajar.
Biasanya orang yang mau upgrade dirinya akan
otomatis meningkat pengetahuan dan kemampuannya oleh karena itu performa
kerja pun ikut meningkat.
Ikutilah berbagai pelatihan, seminar, workshop
dan bacalah banyak buku yang relevan dengan peningkatan / upgrade diri
ktia agar pengetahuan dan kemampuan ikut meningkat.

 

Luar
biasa bukan manfaaftnya? Oleh sebab itu, jangan takut untuk mencoba pengalaman
baru yang dapat menstimulasi dan mengembangkan pikiran kita.
Ingatlah,
pengetahuan dan kemampuan yang kita miliki adalah Investasi terbesar dalah
hidup, apalagi jika itu digunakan untuk berkarya, mengajar dan mendukung
sesama.
Untuk
itu, jangan pernah jemu untuk meningkatkan kualitas pikiran setiap harinya.
Sekian sharingnya tentang Cara Mengembangkan Diri, Semoga bermanfaat dan Anda mendapatkan Motivasi serta Inspirasi dari artikel ini.Jika bermanfaat silahkan dibagikan dan jika ada pertanyaan, komentar dan lainnya silahkan berkomentar pada kolom yang telah tersedia pada bagian yang disediakan.

Iklan

Melalui buku ini, Anda akan belajar bagaimana Membangun kekayaan Melalui Investasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.